Kamis, 14 April 2011

Pedrosa Masuki Tahap Kedua Pemulihan


Dani Pedrosa telah memasuki tahap kedua pemulihan kondisinya pasca-operasi. Dengan demikian, pebalap Repsol Honda tersebut diprediksi sudah dalam kondisi fit ketika menghadapi seri ketiga MotoGP 2011 di Estoril, Portugal, 1 Mei mendatang.

Pebalap asal Spanyol ini memutuskan untuk naik meja operasi karena memiliki waktu istirahat yang cukup setelah tampil di Jerez, Spanyol, 3 April lalu. Jeda yang hampir satu bulan ini terjadi karena GP Jepang diundur pada Oktober mendatang, akibat bencana gemba bumi dan tsunami yang melanda negara tersebut.

Pedrosa menjalani operasi pekan lalu untuk menghilangkan kompresi di arteri subklavia kiri. Ini merupakan warisan dari cedera bahu yang dialaminya usai kecelakaan di GP Jepang 2010.

Berdasarkan hasil kunjungan ke tim dokter di Teknon Medical Centre, dikonfirmasi bahwa penyembuhan luka bekas operasi Pedrosa berjalan dengan baik, tanpa infeksi. Para dokter mengharapkan, minggu depan benang pada luka jahit Pedrosa itu sudah bisa dicabut.

Sejauh ini belum ada konfirmasi resmi apakah Pedrosa sudah fit pada seri ketiga di Portugal nanti. Namun, dia terus menjalani proses rehabilitasi di mana pada tahap pertama ada latihan pasif untuk menggerakkan bahu kiri dengan bantuan fisioterapis.

Saat ini Pedrosa menghuni peringkat dua klasemen sementara, setelah naik podium ketiga pada seri pertama di Qatar, dan menjadi runner-up di Jerez.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates